Senin, 09 November 2015

9 Negara yang paling tidak terkenal


Amerika Serikat, Korea Selatan, atau Singapura, adalah nama-nama negara yang sering Anda dengar. Bagaimana dengan negara-negara seperti Pitcairn Islands, Tokelau, atau Isle of Man. Dijamin belum pernah mendengar namanya, bukan? Berikut ini 9 negara yang paling tidak terkenal di dunia. Namun, apabila Anda tahu mengenai negara-negara tak terkenal tersebut, berarti Anda termasuk orang yang berwawasan luas. Mau coba? Yuk, kita ngetes wawasan!

1. Pitcairn Islands
Pitcairn Islands
—-
Nama resmi negara ini cukup panjang: Pitcairn, Henderson, Ducie, dan Oeno Islands. Agar tak ribet, kita sebut saja Pitcairn Islands. Sama seperti negara Trinidad and Tobago, yang lebih sering disebut Trinidad saja.
Sesuai dengan nama resminya, Pitcairn Islands terdiri atas empat pulau vulkanik, yaitu Pulau Pitcairn, Pulau Henderson, Pulau Ducie, dan Pulau Oeno Islands. Negara ini merupakan koloni Inggris terakhir yang tersisa di Pasifik. Penduduk setempat menggunakan dua bahasa: Inggris dan Tahiti.
Dalam beberapa tahun terakhir ini, gereja di negara ini telah ditutup, karena hanya ada delapan orang yang mengunjunginya secara teratur.
Hanya ada satu kafe dan bar di kepulauan ini, serta satu toko milik pemerintah. Hukum moral yang berlaku sangat ketat, misalnya dilarang menari, dilarang merokok, dan dilarang minum alkohol.
Aha, berarti masyarakatnya rajin beribadah dong? Tidak juga! Nyatanya, gereja satu-satunya yang ada juga sudah cukup lama ditutup, lantaran hanya ada delapan jemaat yang rutin berkunjung.
2. Cook Islands
Cook Islands
—-
Negara Cook Islands juga berada di Samudera Pasifik, tepatnya di sebelah timurlaut Selandia Baru. Negeri ini terdiri atas 15 pulau kecil, dengan total luas wilayah hanya 240 km2.
Nama Cook diberikan sebagai penghargaan terhadap James Cook, pelaut asal Inggris, yang datang ke wilayah ini tahun 1733.
Sama seperti Pitcairn Islands, negeri ini dulu juga merupakan koloni Inggris. Wajar apabila penduduk setempat bisa berbahasa Inggris, selain bahasa ibu mereka: Cook Island Maori.
Sistem politik negara ini adalah demokrasi parlementer. Sektor pariwisata menjadi sektor unggulan di Cook Islands. Setiap tahun, tercatat sekitar 90.000 orang berkunjung ke negeri kepulauan nan cantik ini.
3. Tokelau
Tokelau
—-
Nama Tokelau berasal dari bahasa Polinesia yang berarti “angin utara”. Negara ini belum memiliki pemerintahan sendiri. Bahkan inilah negara paling miskin di dunia, sehingga harus mengandalkan subsidi dari Selandia Baru.
Luas wilayahnya super imut, hanya 10 km2, dengan jumlah penduduk hanya 1.400 jiwa. Sebagian besar (97%) penduduk beragama Nasrani, dan 57% di antaranya perempuan. Wah, ini nggak niat bikin negara.
4. Isle of Man
Isle of Man
—-
Isle of Man, atau dikenal juga sebagai Mann, adalah negara yang memiliki pemerintahan sendiri bernama British Crown Dependency.
Negara pulau di berada di tengah Laut Irlandia, antara Oulau Britania Raya dan Irlandia. Hingga kini, negara tersebut belum tercatat sebagai  bagian dari Uni Eropa.
Meski tak dikenal, pulau ini sudah dihuni manusia sejak 6.500 tahun Sebelum Masehi. Saat ini jumlah penduduk sekitar 85.000 jiwa. Pendapatan negara umumnya berasal dari sektor pariwisata dan jasa perbankan yang ada di luar negeri.
5. Guernsey
Guernsey
—-
Pernah mendengar nama Guernsey? Kayaknya belum juga ya?
Negara ini berada di bawah tanggung jawab Britania Raya. Meski demikian, Guernsey tidak dihitung sebagai bagian dari Inggris sebagaimana Wales, Irlandia, dan Skotlandia. Bahkan, negara ini juga tak menjadi bagian dari Uni Eropa.
Letaknya di Selat Inggris, dekat dengan  pantai Normandia. Guernsey memiliki otonomi penuh untuk urusan internal.  Saat ini para petingginya sedang mendiskusikan kemerdekaan total dari Kerajaan Inggris.
6. Komoro
Komoro
—-
Komoro merupakan negara kepulauan Afrika, yang terletak di Samudera India, antara Mozambik dan Madagaskar.
Pulau ini merupakan koloni Prancis. Bahkan saat ini terdapat sekitar 300.000 Comorians yang tinggal di Perancis, dan 98 % di antaranya beragama Islam.
7. Tuvalu
Tuvalu
Tuvalu terletak di Samudra Pasifik, antara Australia dan Hawaii.  Sistem pemerintahannya adalah monarki konstitusional, di mana Ratu Elizabeth II menjadi kepala negara.
Negeri ini tidak memiliki kekuatan militer secara reguler, sehingga malah sering menghabiskan uang untuk urusan pertahanan. Luas wilayahnya hanya secuil, 26 km2, dan menjadi negara terkecil nomor empat di dunia. Penduduk asli negeri ini adalah orang-orang Polinesia.
8. Nauru
Nauru
Nauru merupakan bekas koloni Kekaisaran Jerman. Sebagian orang menyebutnya sebagai Pulau Pleasant Pasifik Selatan. Luas wilayah hanya 21 km2, dan dihuni sekitar 9.500 jiwa.
Orang-orang Nauru mengumpulkan air hujan selama musim hujan (November – Februari), karena ketersediaan air tawar sangat terbatas. Olahraga yang paling populea di negara ini adalah sepakbola Australia. Bahkan mereka juga menggelar Liga Sepakbola Nauru, meski hanya diikuti tujuh tim saja.
9. Vanuatu
Vanuatu
—-
Vanuatu merupakan negara republik, yang juga berada di Pasifik Selatan. Letaknya sekitar 1.750 dari arah timurlaut Australia, 500 km dari timur laut Kaledonia Baru, sebelah barat Fiji, dan sebelah tenggara Kepulauan Solomon (dekat Papua Nugini). Wajar jika penduduk aslinya berasal dari suku Melanesia.
Sekitar 90 % rumah tangga di Vanuatu mengkonsumsi ikan, karena hidup di pesisir pantai. Hanya 10% yang tinggal di pedesaan terpencil, dengan membuka ladang dan kebun untuk memproduksi bahan pangan secara mandiri.
Scuba diving merupakan atraksi wisata yang sangat popular di negara ini. Negeri ini kerap dilanda gempa bumi dan tsunami, sehingga perekonomian negara terus-menerus terganggu.
Itulah 9 negara yang paling tidak terkenal di dunia. Jika Anda pernah mendengar salah satu di antara negara-negara tersebut, silakan kirim komentarnya.
Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar